10 Kutipan Viral dan Inspiratif dari Ulama dan Guru Bangsa, Prof Dr. HAMKA

kutipan-viral-buya-hamka-the-movie
Video Viral Buya Hamka/Ilustrasi by GoviralZone

Buya Hamka adalah ulama dan guru bangsa, beberapa buah karya dan kutipan beliau  sampai dengan hari ini banyak diikuti, inspiratif dan menjadi sumber inspirasi serta viral di media sosial. Sebagai Ulama Pemuka Agama, Penulis dan Sastrawan serta Tokoh Pergerakan sosok sekaliber beliau sukar dicari bandingannya. Ketokohan Buya Hamka tidak hanya di tingkat nasional karena nama besar Prof Dr HAMKA ternyata banyak mendapatkan apresiasi bahkan karya-karyanya banyak dijadikan sumber rujukan dalam mengkaji ilmu politik, sosial, budaya dan keagamaan.

Karya Momumental Buya Hamka Yang Mendunia

Buku Tafsir Buah Pena Buya Hamka yang ditulis semasa dalam tahanan berjudul  Al Azhar menjadi Tafsir karya anak bangsa dan berbahasa melayu pertama yang banyak mendapatkan pujian, apresiasi dan penghargaan dari para ahli tafsir dan komunitas pecinta tafsir mancanegara.

Buku Kajian Sejarah Nusantara yang berjudul “Dari Perbendaharaan Lama” juga tak kalah fenomenalnya, buku tersebut diyakini layak menjadi referensi dan sumber rujukan penting bagi para pemerhati dan pengkaji sejarah.

Karya Sastra Buya Hamka banyak dicetak dan menjadi Best Seller baik di dalam negeri maupun di luar negeri, beberapa bahkan  telah sukses diangkat ke layar lebar seperti  Di Bawah Lindungan Ka’bah dan Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck

 

Kutipan Buya Hamka Viral di Media Sosial

Demikian banyak karya Buya Hamka yang diminati oleh generasi masa kini sehingga beberapa kutipan yang diambil dan disarikan dari karya-karya beliau banyak beredar dan menghias laman-laman media online.

Dari sekian banyak kutipan Buya Hamka ada 10 kutipan yang  tercatat paling viral dan dianggap paling banyak menginspirasi.

Berikut ini Video Viral yang banyak direkomendasikan untuk ditonton dan diunduh di Youtube, Video tersebut tentu saja memuat 10 Kutipan Buya Hamka yang Paling Populer dan Menginspirasi.

 

Semoga Bisa menjadi Teman Rehat Menikmati Coffee Break dan Semoga Dapat Menginspirasi Kita Semua.


(GoviralZone/Coffee Break)

Next Post Previous Post
8 Comments
  • Teknoinfo
    Teknoinfo 29 August, 2021 15:27

    mantap bang artikelnya

    • Goviral Zone
      Goviral Zone 19 September, 2021 09:35

      Terimakasih banyak Mas atas atensinya. Buya Hamka memang punya banyak sekali sisi-sisi menarik untuk dituliskan. Tulisan tsb hanya sekilas saja mas, kalau ada masukan jangan ragu menuliskan di kolom komentar.

      Terimakasih dan Salam

  • Rahmatullah
    Rahmatullah 29 August, 2021 17:27

    Buya Hamka, tulisan-tulisannya selalu menjadi penyemangat hidup

    • Goviral Zone
      Goviral Zone 19 September, 2021 09:39

      Iya Mas, beliau pernah mengalami episode-episode terberat dalam hidup seperti harus mendekam dalam jeruji besi namun justru didalam penjara itulah beliau bisa melahirkan dan menyelesaikan Tafsir Al Azhar, Mahakarya yang banyak dipuji dan diapresiasi sebagai tafsir pertama yang berbahasa melayu.

      Beliau adalah sosok yang bisa menjadi inspirasi bagi kita semua.

      Salam Semangat dan Semoga Sukses Selalu

  • Yiyin Alfiati
    Yiyin Alfiati 29 August, 2021 21:40

    MashaAllah Buya hamka

    • Goviral Zone
      Goviral Zone 19 September, 2021 09:42

      Terimakasih atas atensinya Mbak Yiyin. Jadi nggak sabar menunggu Penayangan Perdana "Hamka The Movie", bakalan seru sepertinya.

      Salam Semangat

  • rida2002
    rida2002 03 September, 2021 13:30

    kutipan nasehatnya luarbiasa!

    • Goviral Zone
      Goviral Zone 19 September, 2021 09:43

      Semoga jejak perjuangan buya hamka bisa menjadi inspirasi bagi kita semua.

      Terimakasih dan Salam

Add Comment
comment url